chatting


ShoutMix chat widget

time

jam berapa sekarang???

Rabu, 31 Oktober 2012

Melepaskan Bukan Akhir Dunia

Melepaskan Bukan Akhir Dunia:
Kenapa kita menutup mata
ketika kita tidur?
ketika kita menangis?
ketika kita membayangkan?
Ini karena hal terindah di dunia TIDAK TERLIHAT...
Ada hal-hal yang tidak ingin kita lepaskan...
Ada orang-orang yang tidak ingin kita tinggalkan

Tapi ingatlah...!!!
...
melepaskan BUKAN akhir dari dunia...
melainkan awal suatu kehidupan baru...
Kebahagiaan ada untuk mereka yang menangis,
Mereka yang tersakiti,
mereka yang telah mencari...
dan mereka yang telah mencoba...
Karena MEREKALAH yang bisa menghargai
betapa pentingnya orang yang telah
menyentuh kehidupan mereka...
 
SUMBER :
http://www.facebook.com/yogieemon

CINTA ITU DZIKIR

Bismillaahirrahmaanirrahiim...

~* CINTA ITU DZIKIR *~

SubhanAllah, betapa indahnya cinta. Ia begitu subur. Cinta tidak pernah kering. Ia selalu menyirami lahan-lahan jiwa, membasahi gurun-gurun sahara yang gersang.

Tidakkah kita sadari bahwa ketika kita memuji orang dengan penuh keikhlasan bukankah itu cinta. Lupakah kita, ketika kita berkata sopan dan ramah itu bagian dari cinta sekaligus itu adalah dzikir.

Suatu saat Rasulullah SAW ditanya, "Wahai Rasulullah, perkataan apa yang paling Allah cinta? Rasulullah menjawab, "yaitu kalimat yang dipilihkan Allah untuk Malaikat, yakni SUBHANA RABBI WA BIHAMDIH, SUBHANA RABBI WA BIHAMDIH."
(HR. Turmudzi dari Abi Dzar).


SUMBER :
http://www.facebook.com/aditiya.rockmantic

CINTA DALAM DIAMKU

CINTA DALAM DIAMKU

Haruskah kau tahu jika aku mencintaimu?
KU RASA TIDAK!

Karena cinta itu tak bisa terungkap agar bisa terlihat. . .
Ia hanya bisa dirasa dalam hati. . .
Bukan aku tak berani mengurai,
Tapi aku takut salah dalam menempatkannya. . .
Karena apa yang menurutku baik,belum tentu baik menurut-Nya. . .
...
Aku ingin yang terbaik untuk Rabb ku. . .

Sebenarnya. . .
Acuhku bukan berarti mengabaikanmu. . .
Diamku bukan berarti tak mengingatmu. . .
Karena aku pun insan biasa.

Ada perasaan. . .
Ada keinginan. . .
Ada harapan. . .
Namun aku merasa diri belum pantas untuk itu. . .
Biar rasa ini tercipta,
Kusimpan disudut hati. . .
Hanya Allah saja yang tahu,
Ku terbangkan sayap angan ke angkasa disertai tadahan tangan,
Agar nafsu tak menyeretku inginkan cinta,
akan kucari namamu di sepertiga malamku. . .
Aku harap kaulah yang tertulis di Lauhul Mahfudz untukku. . .
Jikapun bukan. . .
Aku percaya takdir-Nya adalah yang Terbaik.

kutitipkan CINTA ini padaNya
karena HATI ini milikNya
 
SUMBER :
http://www.facebook.com/aditiya.rockmantic

Biarkan ku kehilangan Cinta Yang Tak Halal Bagiku

Biarkan ku kehilangan Cinta Yang Tak Halal Bagiku

" Ukhti,kenapa menangis ?"Nina sahabat sekamarku membelai jilbabku penuh tanya.

" Dia memutuskan hubungan ta'aruf nya dengan ku,karna merasa aku bukan yag terbaik buat dia." Aku masih menangis tersedu.

" Ikhlaskan saja ukhti,insyaallah nanti akan datang ikhwan yang juga lebih baik dari dia" Nina mencoba memotivasiku.

" Sulit ukhti,aku sudah ber...
harap besar padanya."

"Aku tahu itu sulit,tapi bukan berarti ga bisa kan.Cinta mu sudah berselimut nafsu,makanya sulit untukmu melepasnya. Bila cintamu hanya bersandar padaNya,orang yang belum halal bagimu tak akan membuatmu bersedih belama-lama apalagi sampai putus asa.Apa ukhti tak yakin dengan janji Allah?? Dia bukan jodohmu,jangan sia-siakan air matamu demi cinta yang belum halal"

Sahabatku Nina mencoba mengingatkan ku dan membuatku tersadar hanya cinta-Nya yang harus ku harapkan.

Sahabat,Ingatlah cinta kepada makhluk hanya sebuah aplikasi cinta kepadaNya,kepada Allah tentunya.Jangan sampai kita tergolong orang-orang yang "Mabuk Cinta" terhadap dunia dan isinya.

Ketika cinta yang di wakili oleh syetan maka nafsulah yang akan berbicara. Syetan lah yang akan membuat kita berbuat maksiat atas nama cinta..Naudzubillah..

"Demi Allah, sesungguhnya Kami telah mengutus rasul-rasul Kami kepada umat-umat sebelum kamu, tetapi setan menjadikan umat-umat itu memandang baik perbuatan mereka (yang buruk), maka setan menjadi pemimpin mereka di hari itu dan bagi mereka azab yang sangat pedih"( An Nahl 63 )

Sungguh syetanlah yang membuat kemaksiatan indah di mata kita,dan kita dengan pasrahnya rela di butakan syetan cinta dalam ketidak halalan. Cinta seperti inilah yang membuatmu menangis berkepanjangan karna cinta yang tidak halal.

Singkirkanlah syetan cinta itu dalam hatimu ketika cinta yang belum halal bagimu meninggalkanmu,gantikanlah cintamu pada cinta Nya,cinta pada Allah Subhanahu Wa Ta'ala,maka engkau akan di mudahkan untuk mendapakan kekasih sejatimu. Karna Allah lebih mengetahui yang lebih baik bagimu.

Apabila kita mencintai sesuatu tentu kita akan selalu mengingatnya,menyebut namanya,itu pun yang akan kita lakukan ketika cinta yang tak kekal itu meninggalkanmu,gantikan dengan menyebut dan mengingat pada Sang Maha Pecinta Yang Kekal.

Ladang cinta yang di sirami oleh cinta Nya tentu akan terus subur dan tumbuh terus mejulang sehingga jannahNya..Subhanallah..

Sahabat,memang melupakan kekasih yang telah kita taruh harapan besar padanya,tapi sungguh selalu mengingatnya pun hanya akan menjauhkan kita pada mengingatNya. Hanya dengan dekat dengaNya,dengan Sang Pecinta Sejati,cinta palsu yang didukung syetan itu akan hilang. Yakinlah,Allah akan terus dekat denganmu dan tak akan membiarkanmu hidup tanpaNya.

Janganlah kau kejar cinta duniamu,tapi kejarlah cinta akhiratmu. Maka cinta dunia akan mengikutimu saat engkau mengejar akhirat.

Biarkan ku kehilangan cinta yang tak halal bagiku,tapiku kan mendapatkan yang jauh lebih indah.Cinta pada Sang Maha Pecinta.

Wallahu'alam bi Showwab.

♥ SEMOGA BERMANFAAT ♥

Hak cipta adalah milik Allah SWT semata.Ilmu adalah amanat Allah yg harus disampaikan kepada Ummah...kami hanya menyampaikan apa yg kami miliki...

Sungguh bahagia insan yang telah menemukan cinta sejatinya.. ibarat tasbih & benang pengikatnya.. terajut menjadi satu untaian yang selalu disentuh satu demi satu oleh insan mulia yang bibirnya basah akan cinta kepada Rabb-Nya

Barakallaahu fiykum wa jazzakumullah khoir

♥SALAM SANTUN UKHUWAH♥

Semoga apa yang telah disampaikan ini ada manfaatnya,

Afwan Minkum Kebenaran datangnya dari Allah kekurangan dari pribadi akhwatul iman dan ana hanya menyampaikan apa yang diamanahkan Allah

Sumber : FP Jemput Aku Menjadi Bidadarimu

Berikanlah Ya Rabb apabila itu jodohku

::Berikanlah Ya Rabb apabila itu jodohku::

Jika ALLAH tak memberimu seseorang yg kamu impikan, Semoga Dia menghadirkan seseseorang yg memimpikanmu.

Bila ALLAH tak memberimu seseorang yg kamu rindukan, Semoga Dia menghadirkan seseorang yg merindukanmu.

Bila ALLAH tak memberimu seseorang yg kamu dambakan, Semoga Dia memberimu seseorang yg mendambakanmu.

Bila ALLAH tak menyatukanmu dengan seseora...
ng yg kamu cintai, Semoga Dia menghadirkan seseorang yg Mencintaimu.

Yg bukan HANYA karena apa yg ada padamu ....
tapi apa adanya dirimu !!!

Sujudkanlah hati & jiwamu akhi dan ukhti ,,
Semoga ALLAH memberi kita yg TERBAIK .. Dengan segala keindahan hati & ketakwaannya..
karena ...

“.. JODOHMU TAKKAN JAUH SIFAT DAN PRIBADINYA SEPERTIMU.. “

Subhanallah..

Sumber : FP Strawberry

Allah Mengajarkan Cinta

::Allah Mengajarkan Cinta::

Pernahkah hatimu merasakan kekuatan mencintai.
Kamu tersenyum meski hatimu terluka karena yakin ia milikmu...
Kamu menangis kala bahagia bersama karena yakin ia cintamu.
Cinta melukis bahagia, sedih, sakit hati, cemburu, berduka.
Dan hatimu tetap diwarnai mencintai, itulah dalamnya cinta.

Pernahkah cinta memerahkan hati membutakan mata.
Kepekatannya menutup mata hatim...
u,
memabukkanmu sesaat di nirwana.

Dan kau tak bisa beralih dipeluk merdunya nyanyian bahagia semu.
Padahal sesungguhnya hanya kehampaan yang mengisi sisi gelap hatimu.
Itulah cinta karena manusia yang dibutakan nafsunya.

Cinta adalah pesan agung Allah pada umat manusia.
DitulisNya ketika mencipta makhluk-makhlukNYA di atas Arsy.
Cinta dengan ketulusan hati mengalahkan amarah.
Menuju kepatuhan pengabdian kepada Allah dan Rasulnya.
Dan saat pena cinta Allah mewarnai melukis hatimu,satu jam bersama serasa satu menit saja.

Ketika engkau memiliki cinta yang diajarkan Allah.
Kekasih menjadi lentera hati menerangi jalan menuju Illahi.
Membawa ketundukan tulus pengabdian kepada Allah dan RasulNya.

Namun saat cinta di hatimu dikendalikan dorongan nafsu manusia.
Alirannya memekatkan darahmu,
Membutakan mata hati dari kebenaran.

Saat kamu merasakan agungnya cinta yang diajarkan Allah.
Kekasih menjadi pembuktian pengabdian cinta tulusmu.
Memelukmu dalam ibadah menuju samudra kekal kehidupan tanpa batas.
Menjadi media amaliyah dan ketundukan tulus pengabdian kepada Allah.
Itulah cinta yang melukis hati mewarnai kebahagiaan hakiki.

Agungnya kepatuhan cinta Allah bisa ditemukan dikehidupan alam semesta.
Seperti thawafnya gugusan bintang, bulan, bumi dan matahari pada sumbunya.
Tak sedetikpun bergeser dari porosnya, keharmonisan berujung pada keabadian.
Keharmonisan pada keabadian melalui kekasih yang mencintai.
Karena Allah adalah kekasih Zat yang abadi.

Cintailah kekasihmu setulusnya maka Allah akan mencintaimu.
Karena Allah mengajarkan cinta tulus dan agung.
Cinta yang mengalahkan Amarah menebarkan keharmonisan.
Seperti ikhlas dan tulusnya cinta Rasul mengabdi pada Illahi.
Itulah cinta tertinggi menuju kebahagiaan hakiki....

Sumber : FP Strawberry

PAHAMI

"Di sebuah gerbong kereta api yang penuh sesak, seorang pemuda kira-kira berusia 25 tahun melayangkan pandangannya melalui jendela. Ia begitu takjub melihat pemandangan sekitarnya.

Dengan girang ia berteriak dan berkata pada Ayahnya,
"Ayah, coba lihat pohon-pohon itu..! Mereka berjalan seakan-akan menyusul kita..."

Sang Ayah hanya tersenyum dan menganggukkan kepala dengan wajah ceria. Ia begitu ...
bahagia mendengar celoteh putranya yang sudah tumbuh dewasa.

Di samping pemuda itu ada sepasang suami-istri yang mulai jengkel dengan sikap pemuda itu. Mereka merasa risih menyaksikan sikap kekanak-kanakan dari pemuda itu.

Kereta terus melaju. Tak selang berapa lama pemuda itu kembali berteriak,
"Ayah, lihat itu..! Itu awan kan? Mereka juga ikut berjalan bersama kita, Yah.."

Ayahnya kembali tersenyum pada pemuda itu, menunjukkan binar kebahagiaan di wajahnya.

Rupanya dua orang suami istri di samping pemuda itu tak mampu lagi menahan diri. Akhirnya mereka berkata kepada Ayah pemuda itu,
"Maaf, Pak.. Bisakah Bapak mengingatkan dia supaya tidak bersikap kekanak-kanakan? Sudahkah Bapak membawanya ke psikiater atau dokter jiwa?"

Sejenak sang Ayah terdiam. Menghela nafas panjang lalu menjawab,
"Maafkan kami Pak, Bu.. Kami baru pulang dari rumah sakit, anakku ini baru saja dioperasi. Ia menderita kebutaan sejak lahir. Dan hari ini adalah hari pertamanya melihat dunia dengan mata kepalanya sendiri.."

Pasangan suami-istri itu pun terdiam seribu bahasa.

Sahabat..
Setiap orang tentu memiliki cerita hidupnya masing-masing. Maka janganlah menilai seseorang dengan apa yang kita lihat saja.
Bila saja kita tahu kondisi yang sebenarnya, mungkin kita yang akan tercengang atas kesalahan penilaian kita terhadapnya.

*Be positive thinking.."

Sumber : FP Cahaya Bulan

Bicara hati seorang Adam buat Hawa

Bicara hati seorang Adam buat Hawa.
Aku bukanlah YUSUF yang di rindukan oleh Zulaikha,aku bukanlah pula SULAIMAN yang di kagumi Balqis,aku bukanlah pula Nabi MUHAMMAD yang di cintai Umat,tapi aku hanyalah seperti ADAM yang merindui kehadiran Hawa dalam hidupku.Fahamilah aku sebagaimana kau mau aku memahamimu,bicaralah denganku sebagaimana aku ingin berbicara,terimalah aku sebagaimana aku ingin men...
erimamu,ridhoilah aku sebagai status halalmu,sebagaimana hati aku telah meridhoimu kerana aku hanya Adam Akhir zaman yang berusaha menjadi lelaki Sholeh mendampingimu dalam menggapai keridhoan-NYA

Bicara hati seorang Hawa buat Adam.
Aku bukanlah zulaikha yang mengharapkanmu setampan Yusuf,aku tidaklah secerdas Aisyah yang mendampingi Nabi Muhmmad,aku tidaklah sekaya balqis yang sederajat dampingi sulaiman... aku hanyalah wanita akhir zaman berharap menjadi wanita sholehah mendampingimu dalam menggapai keridhoan-NYA

Sumber : FP Jemput Aku Menjadi Bidadarimu

Bukan itu yang Namanya Cinta Kerana Allah

Bukan itu yang Namanya Cinta Kerana Allah

Cinta karna Allah…
Kata-kata itu yang pernah engkau ucapkan padaku…
Atas nama cinta ini, aku berharap hubungan kita diridhoiNya…
Atas nama cinta ini, hubungan kita akan selalu dijagaNya…
Atas nama cinta ini, ku berharap kita kan sampai pada tujuan kita…

Tapi nyatanya…
Semua berbeda…
...
Tak sejalan dengan apa yang ku pikirkan…
Masalah berdatangan…
Hati berantakan…
Hidup terasa tak ada gunanya…

Ahh… apa ini yang dinamakan cinta karena Allah??
Apa sebenarnya maksud mencintai seorang hamba karna Allah??
Kenapa Allah tidak mengizinkanku tuk mengecap cinta lebih lama??
Cinta seperti apa sih yang diridhoiNya??

Bukannya kami adalah hamba yang selalu bersujud padaNya
Bukankah kami takkan terjerumus pada maksiat karna selalu mengingatNya
Bukankah aku mencintai dia dilandasi karna cinta kepadaNya
Tapi mengapa Allah mengizinkanku tuk mengecap cinta hanya sementara
Mengapa Allah tidak menyatukan kami hingga harapan kami terwujud
Apakah cintaku selama ini salah???…

Sahabatku….
Selama ini kamu salah memaknai cinta…
Cinta itu tetap bertentangan dengan agama…
Cinta itu tidak diridhoiNya…
Bukan itu yang namanya cinta karna Allah…bukan…bukan itu…

Tapi…
Bukankah cinta karna Allah itu….
Mengerti akan kelebihannya, memahami dan menerima kekurangannya??
Ya… itu memang cinta karna Allah….
Bukankah cinta karena Allah itu….
Aku melihatnya tidak dari fisik tapi dari akhlak dan agamanya??
Ya… itu memang cinta karna Allah…

Lantas…apa yang salah dengan cintaku??
Cintamu tidak salah, karena cinta itu adalah fitrahNya
Namun yang salah adalah cara kalian menempatkan cinta itu

Jika kalian saling mencintai karena Allah
Kalian takkan saling mengajak dalam hubungan yang salah
Takkan saling mengajak mendekati maksiat
Takkan mengumbar kata-kata cinta
Tapi akan menyimpan cinta kalian dihati
Hanya Allah-lah yang tau akan cintamu

Jika dia mencintaimu karna Allah
Dia takkan mengajakmu pacaran
Akan tetapi sudah berpikir kearah pernikahan
Jika dia memang mencintaimu
Maka dia kan melamarmu
Atau dia mencintaimu dalam diam
Tidak mengganggu penjagaan hatimu
Barulah cinta kalian itu sempurna, cinta karena Allah

Astagfirullah…
Maafkan aku cinta…
Selama ini aku ikut serta mengajakmu kejalan yang salah
Selama ini aku membuat kita masuk dalam linangan dosa
Selama ini kita melakukan hal yang sia-sia
Maafkan aku cinta… maafkan aku…
Maafkan juga atas kurangnya pengetahuanku…
Maafkan atas salah dan khilafku…

Cinta…
Kini kusadari bahwa semua itu salah
Maafkanlah sgala khilaf yang telah kita lewati
Kita memang harus berpisah
Tuk kembali harungi hidup dalam Ridho Ilahi
Dan bila kita memang ditakdirkan untuk hidup bersama
Pastilah Allah akan menyatukan kita
 
SUMBER :
http://www.facebook.com/aditiya.rockmantic

BACA NIH !!!!

BACA NIH !!!
aku terima nikahnya si dia binti ayah si dia dengan Mas Kawinnya ,,,,,,,"
Singkat, padat dan jelas. Tapi tahukan makna "perjanjian/ikrar" tersebut ?

"maka aku tanggung dosa2nya si dia dari ayah dan ibunya, dosa apa saja yg telah dia lakukan, dari tidak menutup aurat hingga ia meninggalkan sholat. Semua yg berhubungan dgn si dia, aku tanggung dan bukan lagi orang tuanya yg menanggung,...
serta akan aku tanggung semua dosa calon anak2ku".

Jika aku GAGAL?
"maka aku adalah suami yang fasik, ingkar dan aku rela masuk neraka, aku rela malaikat menyiksaku hingga hancur tubuhku".
(HR. Muslim)

Duhai para istri,,
Begitu beratnya pengorbanan suamimu terhadapmu, karena saat Ijab terucap, Arsy_Nya berguncang karena beratnya perjanjian yg di buat oleh manusia di depan RABB nya, dgn di saksikan para malaikat dan manusia, maka andai saja kau menghisap darah dan nanah dari hidung suamimu, maka itupun belum cukup untuk menebus semua pengorbanan suami terhadapmu....
Semoga jadi untuk pengalaman yg sudah nikah maupun yg belum
 
SUMBER :
http://www.facebook.com/aditiya.rockmantic

Buka Bajumu, mau?!

Buka Bajumu, mau?!

maap ya gan kalow ada salah kata salah postingan
bila ada kata salah tolong maapin aku ya gan

Sahabat, saat kita ke luar rumah semakin sulit aja ya mengarahkan pandangan kita. Melihat ke depan salah, melihat ke samping juga salah, melihat ke bawah takut nabrak, lihat ke atas ya tidak nyaman dipandang. Kenapa sulit mengarahkan pandangan?
Tahu sendirikan sekarang ini para cewe...
k-cewek, ABG, bahkan ibu-ibu juga banyak yang tidak tahu diri. Sukanya pamer paha ayam, lagi ngetren kali ya. Apa lagi mereka yang naik sepeda motor sejenis beat atau mio. Wah luar biasa pose mereka, sepanjang jalan memamerkan perhiasan tubuhnya. Ada lagi yang jalan di tempat umum, lengak-lengok layaknya artis korea. Merasa bangga jika banyak mata melihatnya.
Saya yakin sahabat percaya dan hal ini benar-benar terjadi di sekitar Anda. Atau bahkan dalam keluarga kita sendiri.
Tambah parah lagi, penyakit ini tidak hanya menjangkit cewek-cewek kota. Jauh di pelosok desa dan di atas gunung muda-mudinya juga begitu. Luar biasanya penyakit ini mewabah ke penjuru negeri kita. Bahkan HEBATnya lagi yang berpenyakit tidak merasa kalau dia sedang sakit.

Kenapa hal ini terjadi?
Ada dua hal besar yang mendasari hal ini, antara lain :

Pertama,
Mereka jauh dari Ilmu agama bahkan boleh dikatakan awam agama atau tidak patuh pada Agama mereka. Kami yakin semua agama melarang penganutnya memamerkan bagian tubuhnya. Kalau ada agama yang membolehkan, maka perlu diragukan kebenaran agama tersebut. Norma susila saja melarang apa lagi ajaran agama. Terlebih lagi sebagai muslimah, HARAM hukumnya menunjukkan aurot di tempat umum. Sepanjang ada yang melihat maka dia dapat dosanya, dan tunggu saja murka Allah. (sadarlah wahai pemudi Islam, kalau tidak maka Anda termasuk buta dan tuli hati …. Kasar banget yach)

Kedua,
Televisi, internet, dan HP adalah sumber penyebar virus membusukkan pamer aurot. Namun yang paling utama adalah televisi. Dari tanyangan yang ada inilah masyarakat awam tahu bagaimana figure-figur idola mereka berbusana. Dan dengan kebodohannya mereka mengikuti saja.

Apa yang akan terjadi?
Meskinpun banyak laki-laki tertarik dan kagum pada si wanita namun sejatinya si wanita akan menjadi wanita murahan. Siapapaun akan melecehkan si wanita yang memakai baju seperti itu. Hati kecil penjahatpun akan mengatakan bahwa ini wanita bodoh dan murahan, bahkan benci dengan perbuatan si wanita.
Kekerasan dan pelecehan seksual terhadap wanita akan semakin meningkat. Baik sejara langsung maupun sembunyi-sembunyi. Karena di depan kucing tidur diletakkan ikan asin yang baru dimasak.

Pada puncaknya, hidayah tidak akan datang kepada kita. Pada akhirnya jika kita tidak bertaubat maka azab-Nya akan segera kita rasakan. Bencana penyakit atau bencana alam akan datang menimpa kita.

Kita harus bagaimana?
Sadarlah saudaraku, semua ini tidak begitu saja terjadi. Ada TUJUAN BESAR yang ingin dicapai oleh suatu misi. Misi untuk menghancurkan generasi kita dari kehancuran ahlaq. Jika ahlaq sudah rusak, hal-hal lain mudah sekali untuk dirubah dan dihancurkan. Misi besar untuk membuat generasi negeri ini semakin kocar-kacir. Misi besar untuk menjajah negeri ini agar menjadi negeri yang miskin ahlaq, miskin kepercayaan diri, miskin rasa nasionalime, dan miskin dengan ilmu Allah.
Mulai sekarang, mulai dari kelurga kita katakana TUTUP AUROT, JADIKAN KELUARGA KITA KELUARGA YANG TERHORMAT DENGAN TIDAK PAMER BAGIAN TUBUH.
Karena bagian tubuh kita sudah ditunggu belatung-belatung di dalam tanah, apa yang akan Anda banggakan?
 
SUMBER :
http://www.facebook.com/aditiya.rockmantic

Berani Mencintai, Berani Menikahi

♥ Berani Mencintai, Berani Menikahi ♥

Bismillaahirrohmaanirrohiim
Assalamu'alaikum Warohmatullaahi Wabarokatuh..

Berani Mencintai, Berani Menikahi...
Yuukk,siapa yang siap????
Sadar gak ya, selama ini mudah sekali kita mencintai..
Namun kita tak berani untuk mengambil langkah pasti?

...
Berbeda dengan sepasang sandal yang hanya punya aspek kiri dan kanan, menikah merupakan persatuan dua manusia, pria dan wanita. Dari anatomi saja sudah tidak sebangun, apalagi urusan jiwa dan hatinya.
Kecocokan, minat dan latar belakang keluarga bukan jaminan segalanya akan lancar..

Lalu apa?
Kalau kita berani mencintai, sejatinya kita sedang belajar untuk bertindak dewasa.
Mengapa?
Karena MENIKAH adalah proses pendewasaan. Dan untuk memasukinya diperlukan pelaku yang kuat dan berani.
Berani menghadapi masalah yang akan terjadi dan punya kekuatan untuk menemukan jalan keluarnya.

Kedengarannya sih indah, tapi kenyataannya?
Harus ada ‘Komunikasi dua arah’,
‘Ada kerelaan mendengar kritik’,
‘Ada keikhlasan meminta maaf’,
‘Ada ketulusan melupakan kesalahan,
Dan Keberanian untuk mengemukakan pendapat’.

Sekali lagi, apa sudah selesai sampai disini saja dalam hal cinta-mencintai?
Belum.Ketika memutuskan untuk siap mencintai, selanjutnya kita harus bersiap memasuki pintu gerbang cinta yang sebenarnya.
Ya. gerbang itu bernama PERNIKAHAN.
MENIKAH bukanlah upacara yang diramaikan gending cinta, bukan rancangan gaun pengantin ala cinderella,
apalagi rangkaian mobil undangan yang memacetkan jalan.

MENIKAH adalah berani memutuskan untuk berlabuhnya cinta, ketika ribuan kapal pesiar yang gemerlap memanggil-manggil……
MENIKAH adalah proses penggabungan dua orang dalam satu ruangan dimana kan diuji sejauh mana pembuktian cinta mereka yang sebenarnya.
Karena MENIKAH adalah proses pengenalan diri sendiri maupun pasangan kita.

Tanpa mengenali diri sendiri, bagaimana kita bisa memahami orang lain…??
Tanpa bisa memperhatikan diri sendiri, bagaimana kita bisa memperhatikan pasangan hidup…??

Jika berani mencintai,Harus berani menikahi.
Khususnya bagi para kaum lelaki.
Jangan bisanya cuma obral janji..Sana-sini banyak yang terlukai.
Akhirnya menumpuk sakit hati.

Karena MENIKAH sangat membutuhkan keberanian tingkat tinggi, toleransi sedalam samudra, serta jiwa besar untuk ‘Menerima’ apa yang ada dan apa adanya.
Siapa yang berani mencintai, maka harus bersiap untuk menikahi...
Bukankah dengan menikah, mereka akan disejajarkan Rasululloh Shalallahu Alaihi Wasallam dengan mujahid fii sabilillah yang dijanjikan akan mendapat pertolongannya!

Karena kata beliau, tiga golongan yang menjadi keharusan Allah untuk membantu mereka adalah
Orang yang menikah untuk memelihara kesucian diri,
Budak yang hendak membayar kemerdekaan dirinya,
Dan orang-orang yang berperang di jalan Allah.
[HR Ahmad, Turmudzi, an-Nasa'i dan Ibnu Majah]

Tuh… Subhanallah khan? Nunggu apa lagi! Kalau udah siap lahir bathin, ikrarkan cinta dengan menikah saat ini!
Jangan beraninya cuma bermain cinta sembunyi,
diam-diam tapi gak punya nyali...*

Sumber Page FB : Kupilih Dermaga-Mu Untuk Pelabuhan Cintaku (https://www,facebook,com/KDPC.ketikaIslammendekapjiwaku?fref=ts)

Peace ^_^
Salam Uhibbukum Fillah

KEASINGAN HIDUP

Kita menjadi ASING karena prinsip hidup kita.

Jujur itu ASING karena banyak orang berdusta.

Shadaqah itu ASING karena banyak orang pelit.

Berjilbab itu ASING Karena banyak orang yang telanjang.

Tidak pacaran itu ASING karena banyak orang yang pacaran.

...
Yakin pada Allah itu ASING Karena banyak orang yang tidak percaya lagi pada-Nya.

Mewujudkan SYARI’AH Islam itu ASING karena banyak orang yang lebih percaya pada hukum buatan manusia

“Islam mulai muncul dalam keadaan ASING dan akan kembali ASING sebagaimana awal munculnya maka beruntunglah orang-orang ASING itu”. (Hadist Muslim)

“Berbahagialah orang-orang yang ASING.” Siapakah orang-orang ASING itu wahai Rasulullah? “Yaitu orang-orang yang senantiasa melakukan perbaikan disaat kebanyakan orang berbuat kerusakan” (HR. Muslim)

Yaa Allah, jadikanlah aku termasuk orang-orang GURABA'A....

Tetap istiqomah eaa sahabat

Sumber : 
FP Cahaya Bulan
http://www.facebook.com/aditiya.rockmantic

ARTI SEBUAH KEMESRAAN

...ARTI SEBUAH KEMESRAAN...

Kita BERKENALAN secara tak sengaja, adalah PERANCANGAN ALLAH..

Kita BERKAWAN begitu lama bertahan pun ALLAH yang RANCANG..

Kita dikurniakan RASA SUKA antara satu sama lain juga, ALLAH yang BERI..
Kita masih BERSAMA walau banyak dugaan menimpa, ALLAH yang ATURKAN..

Kita dikurniakan KESEDARAN dan KEINSAFAN juga karena ALLAH SAYANG PADA KITA..
...

Kita BERJAUHAN untuk mencapai REDHA-NYA juga, DIA yang RANCANG...

Kita BERDOA untuk KEBAHAGIAAN masing2 juga, ALLAH yang DETIKKAN dalam hati kita..

dan ketahuilah, sama ada hubungan kita akan BERKEKALAN sehingga ke SYURGA atau TERPUTUS di TENGAH JALAN juga
ALLAH yang akan tentukan...

jadi, usah risau..
andai kamulah jodoh yang ditetapkan ALLAH di Lauhul Mahfuz untukku...

InsyaAllah kita akan BERSATU juga walau dipisahkan dengan jarak dan masa.
 
SUMBER :
http://www.facebook.com/aditiya.rockmantic

Aku Mendamba Perkawinan Yang Menyempurnakan Agamaku

...Aku MenDamba Perkawinan Yang Menyempurnakan Agamaku...

Bismillah ..Perkawinan bukan semata-mata karena cinta tetapi untuk menyempurnakan agama.

Rasulullah SAW bersabda, “Jika seorang hamba menikah, maka telah sempurnalah setengah agamanya. Maka hendaklah dia bertakwa kepada Allah pada setengah yang lain.”

Seperti mana sebuah cinta yang mendalam boleh pudar begitulah jua cinta yang tiada kan ...
bisa dipupuk. Coba kembali ke zaman dahulu di waktu nenek dan kakek kita bertemu dan bersatu. Kebanyakan dari mereka ditentu jodoh oleh ibu bapa. Tanpa bantahan tanpa bicara, perkawinan di setuju asalkan calon menantu seorang yang baik dan beriman.

Statistic penceraian yang terjadi di waktu itu tidak lah menghampakan seperti sekarang. Walau mereka bersatu bukan atas dasar cinta tetapi lama-kelamaan rasa itu bisa dirasa. Disitulah hikmahnya sebuah restu orang tua.

Tetapi coba kita buka mata dan melihat dunia hari ini. Penceraian demi penceraian sering kita kedengaran. Hampir saja perkara tersebut di anggap biasa dan kini kita sudah tidak terkejut mendengar penceraian yang berlaku di mana-mana pun.

Entah apa puncanya. Berkahwin karena cinta sama cinta pun masih banyak masalah melanda. Bercinta hampir beberapa contoh 5 tahun, berkahwin tak sampai 5 bulan. Mengapa terjadinya kejadian-kejadian yang terlalu mengecewakan ini?

Daripada Abu Hurairah daripada Nabi SAW, Baginda bersabda:

“Perempuan itu dinikahi kerana empat perkara, kerana hartanya, keturunannya, kecantikannya, dan kerana agamanya, lalu pilihlah perempuan yang beragama niscaya kamu bahagia.”

Perkawinan sebenarnya sangat suci dan merupakan ikatan dua hati. Disitu kan teruji sebuah kesabaran, kesetiaan, ketaatan dan keyakinan. Berkawinlah dengan niat untuk menyempurnakan agama. Makanya, pasangan yang dipilih jangan karena nilai material yang ada padanya. Jika berkawin semata-mata hanya karena cinta, suatu masa nanti cinta akan pudar jika tidak di baja atau pun tatkala hati bertemu dengan insan yang lebih sempurna.

Berkahwin karena kesempurnaan dan kecantikan, suatu masa nanti tatkala kau jumpa kelemahannya, kau akan mula berasa hampa dan tidak berguna.

Oleh itu, berkahwinlah karena agama. Perbetulkan niat karena Allah yang lebih utama. Bukan berharap pada kesempurnaan dia semata-mata, tetapi tekadlah untuk sama-sama melengkapi kekurangan diri. Sama-sama membimbing ke jalan yang diredai.

Kehidupan ini tidak lama, kematian akan membawa kepada sebuah alam yang kekal. Di alam sana kita mau bersama keluarga kita kembali, berkumpul dan bersatu lagi. Tetapi jika kita tidak bentuk diri menjadi insan yang bertaqwa, bagaimana kita akan menemukan insan yang bertaqwa dan bagaimana nanti kita akan memimpin pasangan kita untuk bersama-sama dunia akhirat?

Allah S.W.T berfirman, “Perempuan yang jahat untuk lelaki yang jahat dan lelaki yang jahat untuk perempuan yang jahat, perempuan yang baik untuk lelaki yang baik dan lelaki yang baik untuk perempuan yang baik.” (an-Nur’:26)

Tidak mengapalah jika pasangan kita kurang rupa, asalkan dia orang yang kuat agama. Kecantikan dunia tidak akan kekal lama. Meningkat usia rupa sudah hilang mudanya. Dan perhatikan pula jika berlaku kemalangan yang menjejaskan rupa, mencacatkan anggota dan menghilangkan keupayaan kita, hilang ranap segala yang kita banggakan itu. Itulah kecantikan yang ada di dunia.

Tetapi, di alam syurga, semua manusia akan jelita dan kacak bergaya. Itu akan kekal abadi, dan mata tidak akan pernah jemu-jemu menatapnya. Subhanallah!

Jangan hampa jika pasangan kita tidak kaya, asal hatinya kaya dengan zikir-zikir mengingati yang Esa. Harta dunia cuma tipu daya. Kemiskinan satu ujian dan kekayaan jua suatu ujian. Malah jika iman menipis di dada, kekayaan yang melimpah ruah itu sememangnya sukar dijaga. Dan di akhirat nanti setiap perbuatan yang kita ada akan dipertanggungjawabkan dan dipersoalkan.

Cukuplah sekedarnya kita punya, asalkan kita masih mampu menjalani kehidupan dengan mudah dan sempurna. Asalkan kita mampu mencari rezeki yang halal yang tidak bergelumang hutang piutang, itu sudah memadai. Berdoalah kepada Allah memohon perlindungan dan kekuatan dari nafsu yang tidak jemu merayu.

Di alam syurga yang kekal sana, tiada lagi manusia yang miskin, segala apa yang dihajati akan sampai hatta dengan sekali niat sahaja. Rumah-rumah bersalut kemewahan, kenderaan yang jauh lebih hebat dan tidak mampu di bayangkan. Subhanallah,cukup besar anugerah Allah kepada mereka yang tidak melupakanNya.

Dari Abu Musa Al Asy’ari dari Nabi shallallaahu alaihi wa sallam beliau bersabda, “Sesungguhnya bagi orang-orang mukmin di dalam syurga disediakan rumah yang terbuat dari mutiara yang besar dan berlubang, panjangnya 60 mil, di dalamnya tinggal keluarganya, di sekelilingnya tinggal pula orang mukmin lainnya namun mereka tidak saling melihat satu sama lain. Allah berfirman yang maksudnya:

“Dan sampaikanlah berita gembira kepada yang beriman dan berbuat baik, bahawa bagi mereka disediakan syurga-syurga yang mengalir sungai-sungai didalamnya”. (QS al-Baqarah : 25)

Bentuklah keluarga menjadi keluarga yang bahagia. Bahagia bukan hanya mendamba meterialistik semata-mata. Tetapi bahagia akan hadir dalam ridha Dia. Kukuhkan iman dalam ketaqwaan, biar derita menjadi ujian, asal penghujungnya sebuah keindahan yang berkekalan.

(♥ Subhanallah || Semoga Bermanfaat & Silahkan Di Share ♥)

#BERSIHKAN HATI MENUJU RIDHA ILAHI#
... Subhanallah wabihamdihi Subhanakallahumma Wabihamdika Asyhadu Allailaaha Illa Anta Astaghfiruka Wa atuubu Ilaik .

SUMBER : 
http://www.facebook.com/aditiya.rockmantic

Minggu, 28 Oktober 2012

UNTUK APA BERSEDIH HATI

"UNTUK APA BERSEDIH HATI ?"

Kita tidak perlu iri dan bersedih hati..
Ketika yang lain pada sibuk bersolek dan merias diri untuk Malam Mingguan.
Lebih baik kita menyibukkan diri dengan hal-hal positif lainnya.

Kita tidak perlu iri dan bersedih hati..
Ketika yang lain pada sibuk dengan mengejar kesenangan semu bersama pacarnya.
Lebih baik kita menyibukkan diri untuk mengejar Ridha-Nya.

Kita tidak perlu iri dan bersedih hati..
Ketika yang lain pada sibuk dengan seribu buaian cinta belum halalnya.
Lebih baik kita menyibukkan diri dengan untaian dzikir sebagai tanda bukti cinta kita kepada-Nya.

Dan pada akhirnya kita tidak perlu merasa ikut bersedih hati..
Ketika yang lain pada menangis karena menyesali kepalsuan cinta belum halalnya.
Lebih baik hati kita larutkan diri dalam tangis karena mengingat banyaknya dosa.

Memilih sendiri tak berarti harus merasa sepi.
Memilih sendiri tak berarti harus bersedih hati.

Sebelum masanya tiba..
Memilih sendiri adalah menjaga kehormatan diri.
Memilih sendiri adalah menjaga kefitrahan diri.
Yang kelak akan dipertanggungjawabkan kepada Ilahi.

Percayalah..
Suatu saat nanti masa bahagia bakal datang juga kepada kita.
Yang jauh mengalahkan bahagianya sekedar berpacaran.
Yaitu ketika kita merenda tawa dengan pasangan halal kita.
 
SUMBER :  http://www.facebook.com/aditiya.rockmantic?fref=ts

RENUNGKAN

Air matamu itu terbuang sia-sia jika hanya untuk menangisi seseorang yang belum tentu jodohmu...

Air matamu itu jauh lebih pantas menetes untuk menangisi dosa-dosamu..Karena dengan begitu air matamu akan terlihat lebih berharga di hadapan Rabbmu, Sang Pemilik Cinta Hakiki...

Jangan pernah menyentuh hidup seseorang, jika itu hanya akan menghancurkan perasaannya.

Jangan pernah hadir dalam kehidup

an seseorang, jika itu hanya akan menyakiti perasaannya.

Jangan pernah memberi harapan dalam hidup seseorang, jika itu hanya akan mengecewakan perasaannya.

Dan jangan pernah mencintai seseorang, jika itu hanya akan membuat hidupnya penuh penderitaan.

Maka,Sentuhlah hatinya agar ia menjadi tegar,Hadirlah dalam hidupnya untuk membahagiakannya dan cintailah dia dengan selalu memuliakannya.

Karena dia punya hak utk selalu tersenyum dalam menjalani hidupnya.
 
SUMBER :  http://www.facebook.com/aditiya.rockmantic?fref=ts

7 MANFAAT MEMILIKI WAJAH YANG TAK TAMPAN/ GANTENG atau pun CANTIK

7 MANFAAT MEMILIKI WAJAH YANG TAK TAMPAN/ GANTENG atau pun CANTIK ...

Bismillahir-Rahmaanir-Rahim ...

1. Tidak Banyak Gangguan Untuk Mengembangkan Diri ...

Orang yang berwajah jelek dan biasa saja punya banyak waktu luang untuk pengembangan diri karena tidak banyak gangguan dengan pacaran, dikejar penggemar, digoda lawan jenis, ditawari jadi foto model, kerja part time yang mengumbar kelebihan

fisik, dan berbagai gangguan lain akibat keunggulan fisik. Terdapat waktu banyak untuk belajar dan berkarir labih serius untuk mempersiapkan masa depan yang akan dijalani nanti.

2. Tidak Mengalami Patah Hati Yang Serius ...

Kalau selama remaja tidak memikirkan masalah pacaran maka tidak mungkin ada rasa sakit hati karena diputuskan pacar, dikhianati pacar, rasa cemburu buta, dan lain sebagainya. Paling-paling hanya iri sama orang lain karena jomblo dan cemburu karena lawan jenis yang kita suka mesra dengan orang lain.

3. Mendapat Jodoh Yang Serius Dan Baik ...

Jika serius menggarap masa depan dan akhirnya mendulang sukses, pintar serta kemapanan maka tidak mungkin jodoh akan datang sendiri karena dari sisi bobot bibit bebet terpenuhi bobot dan bebet. Dengan kondisi sukses maka orang jelek bisa memperbaiki penampilan diri dengan uang yang melimpah sehingga memperbesar mendapat pasangan yang berkualitas baik. Tetapi jangan terlalu mengharap yang high quality karena cukup pandai dan baik saja itu sudah cukup untuk membentuk keluarga yang bahagia. Tidak perlu dapat jodoh yang cakep di fisik saja karena justru bisa menimbulkan masalah jika orang itu tidak memiliki itikad baik dan juga terlalu lugu / polos.

4. Lebih Bisa Menjaga Kesucian (Keperawanan / Keperjakaan) ...

Orang yang jelek / biasa yang memiliki iman yang kuat kurang dilirik lawan jenis untuk diajak melakukan seks bebas sehingga banyak terhindar dari perbuatan dosa, dari pergaulan bebas yang salah jalan, dari pengaruh ajakan narkoba, rokok, minuman keras, dsb. Setelah dewasa pun akan punya rasa percaya diri dan nilai lebih dari orang yang terjerumus pergaulan sesat. Orang yang jelek atau biasa saja bisa juga terjerumus jika tidak punya iman hanya sebagai orang yang diperalat oleh lawan jenis untuk pemuas nafsu, pemorotan uang, dll. Yang pasti setelah dewasa dan sadar orang jelek / biasa akan lebih menyesal dari yang berpenampilan oke.

5. Punya Banyak Kesempatan Untuk Mencengangkan Orang Lain ...

Orang yang mukanya biasa ke bawah biasanya kurang diperhitungkan dan dianggap masa depan akan biasa-biasa atau di bawah standard. Namun jika serius menggarap masa depan dan berhasil maka orang yang menganggap rendah kita akan tercengang hebat dan iri. Para lawan jenis pun dari yang acuh bisa berubah menjadi suka karena kepandaian dan kesuksesan yang telah diraih dengan kerja keras hasil banting tulang sendiri.

6. Minim Gangguan Setelah Berkeluarga ...

Orang yang memiliki muka yang jelek dan biasa umumnya kurang dilirik oleh pihak luar yang dapat menghancurkan koharmonisan rumah tangga yang sedang berjalan. Yang ada mungkin pihak luar yang hanya suka dengan harta yang dimiliki oleh keluarga itu. Dengan begitu bagi orang jelek / biasa yang pandai dan beriman, rintangan hidup semacam itu tidak akan diindahkan.

7. Meminimalisir Berbagai Tindak Kejahatan / Kriminalitas Seksual

Memiliki wajah yang dianggap bagus akan membahayakan kita ketika masih kecil dan remaja yang umumnya memiliki pemikiran yang polos. Ada banyak orang dewasa yang suka memangsa anak di bawah umur serta orang dewasa yang senang menjerumuskan pemuda pemudi abg ke lembah hitam. Memiliki anak yang secara umum dinilai cakep akan lebih membuat kita waswas karena akan lebih aktif dalam menarik rasa suka dari teman sebaya maupun yang lebih tua. Jika tidak diawasi dan dibekali dengan baik, masa depannya bisa hancur berantakan dalam sekejap.

** Jadi Jangan Malu Punya Wajah Yg Biasa-Biasa Aja atau pun tidak cakep ... Pasti ada hikmah yg barokah dibalik semua yg di-kreasikan Allah .. Nikmati hidup .., berjalan di jalan keridha'an Allah .., dan Manfaatkan segala potensi diri tuk jalan menuju Kesuksesan di Dunia dan Akherat ...

Sumber :
FP Strawberry
http://www.facebook.com/aditiya.rockmantic?fref=ts

Kamis, 25 Oktober 2012

ANALISIS JURNAL KOPERASI


Koperasi merupakan gerakan ekonomi rakyat yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan melandaskan kegiataannya pada prinsip-prinsip Koperasi. Sebagai gerakan, Kope-rasi menjunjung tinggi nilai-nilai kebersamaan dan kerja sama antar anggotanya yang sangat diperlu-kan untuk mewujudkan tujuan utamanya, yaitu meningkatkan kesejahteraan para anggotanya dan kemakmuran masyarakat.
Banyak pakar yang menyatakan bahwa kunci keberhasilan Koperasi antara lain terletak pada partisipasi anggota (Muslimin Nasution, 1987) dan (Syamsuri SA, 1986). Sehingga dapat dikatakan bahwa partisipasi dalam Koperasi seperti jantungnya tubuh manusia, karena dalam Koperasi anggota berperan ganda (dual identity) yaitu sebagai pemilik dan pengguna, disinilah letak keunikan badan usaha Koperasi karena pemilik usaha merangkap sebagai peng-guna jasa, karena kedua sifat ini menyebabkan Koperasi lebih banyak menuntut partisipasi dari anggota untuk mengembangkan usaha yang telah didirikan bersama untuk mencapai tujuannya.
Tujuan utama Koperasi adalah untuk meningkatkan kesejahteraan anggota-anggotanya. Demikian halnya bagi KOPTI (Koperasi Produsen Tempe Tahu Indonesia), yang sejak awal berdirinya sampai sampai tahun 1998 dalam penga-daan bahan bakunya/ kedelainya masih menggantungkan dari pemerintah (Bulog). Pada tahun 1999 pemerintah sudah tidak mensubsidi lagi karena terbentur oleh krisis moneter yang ber kepanjangan, maka sejak bulan April 1999 KOPTI tidak menerima lagi alokasi kedelai dari pemerintah dan untuk memenuhi permintaan kedelai dari para anggota, seluruh KOPTI, termasuk KOPTI Tasikma-laya mendatangkan kedelai dari Inkopti dan pihak swasta.
Objek dari Penelitian ini adalah Koperasi Produsen Tempe Tahu Indonesia (KOPTI) Tasikmalaya dan yang menjadi subjek penelitian adalah anggota KOPTI yang tersebar di lima wilayah pelayanan.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei penjelasan (explanatory survey method). dengan menggunakan data primer dan sekunder. Metode ini menekankan pada perolehan data dengan Kualitas Pelayanan dan Manfaat Koperasi Partisipasi Anggota pertanyaan serta menganalisis jawabannya, sebagaimana yang dikemukakan oleh Kerlinger (1990:667), dan digunakan untuk menjelaskan bentuk pengaruh antar variable yang akan diamati dengan melalui pengujian hipotesis. Hal ini sesuai dengan pendapat Moh. Nazir (1999:65) dan Singarimbun dan Sofian Efendi (1995:4).
Secara deskriptif, hasil peneliti-an menujukan bahwa kualitas pelayanan KOPTI dinilai anggota dalam kategori cukup. Kualitas pelayanan menggunakan indikator a) Tangible (bukti langsung), meliputi fasilitas, perlengkapan, pegawai dan sarana komunikasi, b) Reliability (Kehandalan), yaitu kemampuan memberikan pelayanan yang dijanjikan dengan segera dan memuaskan, c) Responsibility (daya tanggap), yaitu keinginan para karyawan untuk membantu para anggota, memberikan pela-yanan dan cepat menanggapi seluruh keinginan anggota, d) Assurance (jaminan), meliputi pengetahuan, kemampuan, kesopanan dan sifat dapat dipercaya yang dimiliki oleh para karyawan, e) Empathy (empati), meliputi kemudahan dalam melakukan hubungan komunikasi yang baik, perhatian pribadi dan memahami kebutuhan anggota.
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan, bahwa kualitas pelayanan dan manfaat Koperasi berpengaruh positif terhadap partisipasi anggota pada Koperasi Produsen Tempe Tahu Indonesia (KOPTI) Tasikmalaya. Berarti semakin tinggi kualitas pelayanan dan manfaat yang diberikan oleh Koperasi, maka partisipasi angota juga akan semakin meningkat.
Dengan demikian dapat disarankan, agar KOPTI senantiasa mampu meningkatkan pelayanan dan memberikan manfaat kepada para anggotanya, sehingga rasa memiliki anggota menjadi lebih baik dan akan berdampak lebih baik terhadap partisipasi anggota. Partisipasi anggota yang baik merupakan modal dasar koperasi untuk lebih berkembang.
Pelayanan yang diberikan adalah pelayanan yang sesuai dengan harapan dan kebutuhan para anggota, sehingga memberikan manfaat (benefit) lebih dibandingkan dengan perusahaan atau badan lainnya.

SUMBER :